Sheetmask Tips / Info Seputar Skincare

Cara Memakai Sheetmask

Cara memakai sheetmask ini berbeda loh dengan cara menggunakan masker biasa. Sheet Mask adalah masker untuk wajah yang berbentuk lembaran kain.

Dalam selembar kain itu umumnya terdapat cairan berupa serum atau essence atau sejenisnya. Jadi kainnya itu basah ya, Gaeessss :D.

Kalau masker yang udah sering kita denger itu kan rata-rata fungsinya untuk eksfoliasi. Versi sheet mask lebih untuk hidrasi karena kandungannya sendiri, udah disebutin di atas, mirip dengan serum/essence atau yang serupa.

Cara Memakai Sheetmask

Sudah bikin versi review vlognya dong ini hehehehe. Cuusss untuk versi vlog langsung klik inih :

1- Bersihkan Wajah

Sebelum menggunakan sheet mask, penting banget untuk membersihkan wajah terlebih dahulu. Karena kalau ada sisa make up atau kotoran pada kulit wajah, maka cairan serum atau essence yang ada pada sheet mask tidak bisa diserap dengan optimal oleh kulit wajah.

Jadi ingat untuk selalu mengawali cara memakai sheetmask dengan mencuci wajah sebersih mungkin.

Membersihkan wajah boleh menggunakan metode double cleansing. Sesuai kebiasaan harian saja. Kalau saya misalnya kan memang hampir tidak pernah menggunakan toner. Saya seringnya pakai facial wash.

Satu atau dua kali seminggu saya menggunakan masker ginseng ATAU peeling wajah setelah facial wash. Inget loh, ATAU. Jadi enggak barengan masker ginsengnya dan peelingnya. Masker ginseng di sini masker tipe eksfoliasi, ya.

Review versi vlog untuk masker ginseng :

2- Baca Petunjuk Pemakaian

Mungkin saja ada beberapa cara memakai sheetmask yang memiliki petunjuk khusus pemakaian. Dan jangan lupa perhatikan ingredients yang ada pada sheet mask tersebut. Sesuaikan dengan jenis kulit dan kebutuhan masing-masing.

Jangan sampai ada kandungan dalam sheetmask yang kurang cocok untuk kulit berminyak misalnya sementara kulit kalian tergolong berminyak.

3- Memakai Sheetmask pada Wajah sesuai bentuk sheet mask

Pada umumnya lembaran sheet mask sudah mengikuti bentuk wajah. Tidak susah kok untuk mencocokkan bentuk sheet mask saat dipakaikan ke muka kita. Biasanya sudah tersedia dua lubang yang tentunya untuk mata, lubang di sekitar hidung, dan lubang untuk bagian mulut.

Setelah ditempelkan ke wajah, tepuk-tepuk sebisa mungkin agar bisa menempel dengan optimal.

Review-review sheetmask udah bisa ditulis nih. Sudah nyobain 4 jenis sheetmask dari The Body Shop. Nanti saya kasih linknya ya. Sementara vlognya aja dulu. Saya tunjukkan di situ cara memakai sheetmask nya langsung :

4- Gunakan sheet mask sesuai petunjuk pemakaian, jangan lama-lama!!

Jangan menganggap menggunakan sheet mask sampai kering itu manfaatnya lebih optimal ya. Totally wrong.

Sebaiknya gunakan sheet mask dalam tempo 10 sampai 20 menit saja. Atau sesuaikan dengan petunjuk pemakaian yang tertera pada bungkus kemasan.

Kalau digunakan sampai kering, cairan yang sudah menempel di kulit wajah dan seharusnya diserap oleh kulit wajah malah bisa diserap kembali oleh lembaran kainnya. Jadi salah arah dah hehehehe.

5- TIdak perlu dibilas!

Nah ini nih yang paling penting. Sheet mask berbeda dengan masker pada umumnya karena tidak perlu dibilas. Ingat, tidak boleh dibilas!

6- Tepuk-tepuk sisa cairan yang belum kering pada wajah

DItepuk-tepuk biar diserap lebih cepat oleh kulit wajah. Kalau terasa kebanyakan pada wajah, usapkan ke kulit leher dan ratakan. Pokoknya digunakan seoptimal mungkin, yes?

Sayang loh, soalnya cairannya ini lumayan banget kandungannya ;). Ogah rugi banget hahahahaha.

7- Gunakan Pelembab Wajah Setelahnya

Jangan lupa untuk tetap menggunakan pelembab wajah setelah penggunaan sheet mask. Loh, serum dan essencenya enggak dipake? Ya kan karena cairan pada sheetmask ini kandungannya sejenis serum atau essence. Jadi enggak perlu dobel-dobel :).

Sama seperti saat kita menggunakan essence atau serum, setelahnya kan tetap harus mengaplikasikan pelembab wajah seperti biasa.

Salah satu review pelembab wajah favorit saya nih dari Bodyshop 😉 :

8- Frekuensi Penggunaan Sesuaikan dengan Kandungan Sheet Mask dan Jenis Kulit

Tidak ada larangan tertentu soal frekuensi penggunaan sheet mask. Boleh dipakai setiap hari? Boleh saja. Tapi perhatikan kandungannya.

Sheet mask yang punya fungsi anti aging biasanya mengandung asam glikolik yang berfungsi sebagai pengelupas. Bisa malah bikin kulit kering kalau dipakai terlalu sering. Balik ke poin nomor 2 tadi ya.

Cukup penting nih untuk memperhatikan kandungan yang terdapat dalam produk skincare yang kita gunakan (y). Jangan sampai malah bertolak belakang dengan kebutuhan kulit wajah kita.

Kulit yang mudah berjerawat juga sebaiknya membatasi penggunaan sheet mask. Jangan tiap hari. Satu atau dua kali seminggu sudah cukup.

Baca Juga : “Skin Defence SPF 50 dari The Body Shop, Sunscreen Sekaligus Pelembab Wajah.”

Naaaaahhhh, gitu ya kira-kira petunjuk cara memakai sheetmask yang mudah-mudahan bisa diikuti dengan baik. Saya sendiri kalau traveling seneng bawa sheetmask untuk menghemat space, gak perlu bawa serum essence segala macam hehehe.

Tapi itu kalau travelingnya 1-2 hari aja nginep di luar rumah. Kalau lebih dari itu, tentu semua peralatan perang wajib diangkut! Hahahahahha :p.

Selamat mencobaaaa ^_^.

cara memakai sheetmask

 

 

 

One thought on “Cara Memakai Sheetmask

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *